Kemampuan berkomunikasi yang kita lakukan setiap hari menggunakan kata-kata merupakan salah satu bagian dari manfaat Pendidikan Bahasa. Negara Indonesia menggunakan Bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional. Hal itu tertuang dalam isi teks Sumpah Pemuda poin ke dua yaitu “Kami putra dan putri Indonesia, menjunjung bahasa persatuan, Bahasa Indonesia“.

Dewasa ini, berbahasa Indonesia dengan baik dan benar sudah banyak digaungkan. Perlahan generasi muda mulai mendalami keilmuan Bahasa Indonesia. Bukan hanya sebagai pelajar, namun juga bertujuan agar dapat menggunakan Bahasa Indonesia dengan baik dan benar dalam praktik melakukan komunikasi.

Hal ini tidak lepas dari peran guru, sejarah, dan karya anak bangsa. Berikut adalah beberapa profesi yang bisa kamu tekuni jika memiliki keilmuan bahasa Indonesia yang baik sebagai berikut;

Penulis Buku

Menjadi penulis buku bukan hanya tentang mengarang cerita, mengemas pengalaman pribadi menjadi cerita, atau menuangkan apa saja dalam buku yang kemudian dicetak. Banyak ilmu bahasa yang bisa kamu praktikan dalam menulis buku. Tentu jika seorang penulis kurang memahami kaidah penulisan, akan menghambat karirnya. Jika kamu tidak memiliki kemampuan atau pengetahuan Bahasa Indonesia yang baik dan benar, jalan menjadi penulis buku yang berkualitas akan semakin sulit ditempuh. Dalam penulisan buku diperlukan penekanan, irama, dan alur cerita yang menarik. Dalam ilmu Bahasa Indonesia, penggunaan tanda baca yang baik dan benar akan sangat berpengaruh salam penyampaian isi cerita kepada pembaca.

Penulis Puisi

Dalam menulis puisi diperlukan pengetahuan menganai bagian-bagian puisi; Ilmu Bahasa Indonesia membahas mengenai Rima, Bunyi dan jenis-jenis Sajak dalam puisi. Jika Ilmu Bahasa Indonesia yang baik digabungkan dengan kegelisahan dan semangat penyampaian pesan dari sebuah penulis puisi yang kuat, tentu puisi yang lahir akan mempunyai bobot yang tebal. Perasaan yang terkandung dalam puisi akan tersampaikan kepada pembaca. Pembaca akan selalu ingat bunyi dari puisi-puisi yang dilahirkan dari seorang penulis yang menguasai Ilmu Bahasa Indonesia yang baik.

Konotasi dan metafora dalam puisi juga merupakan salah satu isi dari keilmuan Bahasa Indonesia. Pemilihan kata-kata tidak bisa dilakukan jika dalam proses penulisan puisi, penulis itu sendiri tidak memilki koleksi atau pengetahuan konotasi yang banyak. Hal ini menyababkan ruas di dalam puisi tidak terbangun dengan kokoh.

Penulis Artikel

Artikel adalah sebuah karya tulis yang di dalamnya terdapat opini, informasi, gagasan yang menggiring, dan lain sebagainya. Ilmu Bahasa Indonesia menjelaskan mengenai struktur artikel, tujuan penulisan artikel, ciri dan gaya penulisan artikel yang akan sangat membantu jika seorang penulis artikel menguasainya.

Bayangkan jika sorang penulisan artikel tidak memiliki pengetahuan tentang gaya penulisan, struktur dan tujuan dari penulisan sebuah artikel, bisa-bisa artikel yang dihasilkan sangat tidak baik, bertele-tele dan masih banyak lagi kekurangan dari sebuah artikel yang mungkin terjadi jika penulis dari artikel tersebut kurang memiliki ilmu pengatahuan Bahasa Indonesia.

Keilmuan Bahasa Indonesia juga akan sangat membantu jika artikel yang ingin ditulis bersifat sensitif. Dalam beberapa kasus, artikel yang sudah terbit, ditarik kembali karena ada beberapa pihak yang merasa dirugikan sebab isi dari artikel tersebut. Oleh karena itu pemilihan kata dalam menulis artikel sangat penting. Untuk memilih kata yang bijak, tentu saja diperlukan keilmuan Bahasa Indonesia yang baik.

Redaktur

Dedaktur adalah sebuah jabatan dalam dunia kewartawanan, radaktur bertuga menyunting, memperbaiki ejaan, pemilihan diksi dan tanda baca dan lainnya. Tentu seorang redaktur harus memiliki penguasaan yang baik mengenai aturan-aturan kepenulisan. Atura-aturan tertuang dalam ilmu Bahasa Indonesia.

Jadi jika kamu ingin atau berminat menjadi redaktur, belajarlah berfokus pada aturan kepenulisan. Meski ketika kamu belajar menganai aturan kepenulisan dalam Bahasa Indonesia, ilmu-ilmu Bahasa Indonesia lainnya secara tidak langsung juga akan ikut kamu kuasai. Sangat menyenangkan!

Juru Bicara

Belajar Bahasa Indonesia akan membuat kamu banyak membaca. Semakin banyak membaca koleksi kata dan makna yang ada dalam ingantan akan semakin banyak. Tanpa disadari hal tersebut akan membuat kamu memiliki kemampuan yang baik dalam menyampaikan suatu atau maksud tertentu. Dari situ mungkin kamu akan pandai berdiskusi dan dapat mewakili pihak tertentu sebagai juru bicara.

Sebagaimana disampaikan pada paragraf di atas, membaca memiliki efek sekunder yang sangat baik. Belajar apapun memang sebaiknya harus dimulai dengan membaca, namun Pendidikan Bahasa Indonesia akan mendorong kamu membaca lebih, sehingga manfaat baik membaca yang dirasakan juga semakin besar.

Penalis ingin menyampaikan Pendidikan Bahasa Indonesia bukanlah keilmuan yang sia-sia, walaupun bahasa sehari-hari yang kamu pakai sudah Bahasa Indonesia, bukan berarti Belajar Bahasa Indonesia menjadi tidak diperlukan. Manfaat Belajar Bahasa Indonesia bukan hanya membuat kamu mampu berbicara menggunakan bahasa Indonesia, tapi juga membuatmu menjadi seseorang yang berpengetahuan luas. Salam Bahasa!

Shares:
Show Comments (1)
1 Comment
  • Kyndaerim
    8 Dec 2021 at 07:06

    Boleh nambahin dong, Penerjemah, salah satu profesi yang pastinya membutuhkan kemampuan berBahasa Indonesia yang baik juga. Menjadi salah satu profesi yang paling dicar juga nih.

    @kyndaerim

    Reply

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *